Resep Masakan Ringan Bakwan Sayur Kriuk - Buku Harian Kita

Breaking

Buku harian kita telah hadir dengan banyak informasi yang terbaru.

Senin, 05 Desember 2016

Resep Masakan Ringan Bakwan Sayur Kriuk


Menikmati hari bersama keluarga akan semakin akrab jika ditemani makanan ringan, karena makanan akan membawa suasana menjadi lebih santai. Bunda cobalah sajikan bakwan sayur kriuk ditengah-tengah obrolan keluarga. Bahan yang dibutuhkannya tidak terlalu banyak dan tidak menguras kantong, walau sederhana namun gorengan yang satu ini selalu dinantikan oleh setiap orang, tidak mengherankan apabila di setiap pelosok nusantara kita dapat menemukan bakwan sayur, atau disebut juga bala-bala. Bunda dapat mencoba resep masakan bakwan sayur kriuk kapan saja karena bahannya mudah didapat juga tidak terlalu repot.

Bahan yang perlu disiapkan yaitu kol, wortel, bawang daun, terigu, tepung beras dan tapioka. Adapun takarannya yaitu 150 gr tepung terigu, 3 sdm tepung beras, 1 sdm tepung tapioka, kemudian dauan 3 lembar daun bawang, 3 batang daun seledri, kol dan wortel secukupnya atau kurang lebih 120 gr, minyak goreng kurang lebih 200 gr untuk menggoreng. Serta berbagai bumbu seperti bawang putih, garam, merica, ketumbar, dan Indofood Magic Lezat Penyedap Rasa. Cara membuatnya dalah potong kecil semua sayuran kemudian cuci hingga bersih. Sementara untuk bumbu yaitu bawang putih, merica, ketumbar, garam harus dihaluskan, boleh dengan ulekan atau menggunakan blender.

Setelah semua bahan disiapkan, langkah selanjutnya adalah campurkan tepung terigu dan tepung tapioka. Kemudian masukan sayuran dan semua bumbu. Aduk adonan bersama air sampai semua bahan tercampur rata, jangan terlalu kental ataupun encer. Oleh karena itu masukan air sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk. Jangan lupa sambil mengaduk-aduk adonan taburkan Indofood Magic Lezat Penyedap Rasa agar bakwan terasa lebih gurih. Setelah adonan selesai dibuat, panaskan minyak goreng dan agar lebih sehat gunakan minyak goreng rendah kalori. Setelah panas masukan adonan sedikit demi sedikit. Kemudian tungggu bakwan hingga berwarna kecoklatan. Akhirnya bakwan siap disajikan, agar terasa lebih nikmat cocolkan bakwan ke dalam Indofood Sambal Ekstra Pedas, dijamin Bunda akan mendapat banyak pujian dan seluruh keluarga merasa puas dengan kelezatannya. Demikian resep masakan ringan dan mudah dibuat, semoga memperkaya pengetahuan Bunda akan kekayaan kuliner nusantara.